Olahraga Persahabatan AKMIL dan IPDN

    Olahraga Persahabatan AKMIL dan IPDN

    MAGELANG - Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M. bersama tim Akademi Militer melaksanakan pertandingan persahabatan tenis lapangan dengan Dr. Drs. Ismail Nurdin, M.Si, bersama tim tenis lapangan IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri) bertempat di lapangan Tenis Indoor Akademi Militer. Kamis (03/02/2022). 

    Dalam kesempatan tersebut Gubernur Akademi Militer menyampaikan, ”dalam rangka meningkatkan pelaksanaan manajemen kebersihan dan kerapian asrama, kampus/kesatriaan serta pola penanaman budaya hidup bersih dan rapi Staf dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), melaksanakan studi banding ke Akademi Militer yang direncanakan pada hari ini dan dilaksanakan pertandingan persahabatan tenis lapangan antara organik Akmil dan tim IPDN”. 

    “Kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk menyambung tali silaturahmi antara Akademi Militer dan IPDN dalam rangka meningkatkan kerja sama kedua lembaga pendidikan ini, ” tegas beliau. 

    Sebelum melaksanakan pertandingan persahabatan tenis lapangan Dr. Ismail Nurdindari Tim IPDN menyampaikan bahwa, “bermain tenis merupakan salah satu olah raga yang mampu untuk menjaga kesehatan tubuh, terutama di tengah wabah Virus Corona yang mengharuskan tubuh sehat dan bugar agar selalu terjaga imunitas tubuh. Selain itu di musim pandemi COVID-19 saat ini, juga mengharuskan kita untuk menjaga daya tahan tubuh, salah satunya dengan cara berolah raga secara teratur”. 

    Dalam permainan dan pertandingan persahabatan tersebut, terlihat dalam suasana keakraban dan persaudaraan, dimana banyak canda gurau dan tawa, inilah yang membuat suasana semakin menyenangkan. 

    Editor : Agung Lbs

    Agung Libas

    Agung Libas

    Artikel Sebelumnya

    512 Kios di Relokasi Pasar Johar Ludes Terbakar,...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Magelang Tinjau  Vaksinasi Di Balai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Negara Akui Warisan Bangsawan: Suwarno Sah Pemilik Tanah Eigendom, Proses Konversi Legal Diperkuat BPN
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau

    Ikuti Kami